Foto : Survey Vertifikasi Akreditasi Rumah Sakit Versi Snars (Standard Nasional Akreditasi Rumah Sakit) di RSUD Dr Harjono Ponorogo (Tim Lip/GSINews.Net).
PONOROO.GSINews.Net – RSUD Harjono Ponorogo Jawa Timur siap menjadi Rumah Sakit Bintang Lima, Rumah Sakit yang paripurna secara sempurna. Dimana akreditasi bintang 5 ini merupakan akreditasi tertinggi untuk tingkat Nasional dan sebagai rumah sakit paripurna, dimana Rumah Sakit Paripurna harus mampu menjamin mutu dan pelayanan yang baik yang goalnya adalah untuk keselamatan pasien.
Sementara terkait dengan Survey Vertifikasi Akreditasi Rumah Sakit Versi Snars (Standard Nasional Akreditasi Rumah Sakit) yang dilaksanakan pada tangal 8-9 Oktober 2019 ini, Direktur Rumah Sakit Dr Harjono Ponorogo. Dokter Made Jaren menjelaskan, bahwa kedatangan 2 tim suveyor ini, untuk menindak lanjuti verifikasi yang di lakukan pada tahun 2018 kemarin, dan pada tahun 2018 kemarin Rumah Sakit Harjono Ponorogo tinggal 20 persen saja yang belum terpenuhi, dan pada tahun 2019 ini. Made Jeren optimis kelengkapan dan persyaratan untuk menjadi rumah sakit paripurna dengan bintang lima secara sempurna akan terpenuhi .
Dokter Made Jaren berharap, dalam proses Verifikasi Akreditasi Rumah Sakit Versi Snars ini, berjalan dengan lancar, dan selanjutnya Rumah Sakit Harjono sebagai Rumah Sakit yang terakreditasi secara paripurna ini nanti, benar-benar bisa memberikan pelayanan yang lebih baik lagi, dan bisa memberikan kesejukan dan kenyamanan, para pengunjung atau pasien yang datang ke RSUD Harjono Ponorogo tersebut.